Kamis, 08 Juni 2017

[Ceramah Tarawih] Ramadhan Bulan Doa

Ramadhan, Bulan Memperbanyak Do'a (Ceramah Tarawih Masjid Al Latief, Pasaraya Manggarai)

Narasumber: Ustadz M. Arifin (IKADI)
Tanggal: 08 Juni 2017

Selain berpuasa dan memperbanyak ibadah lainnya seperti memperbayak tilawah Al Qur'an dan sholat - sholat sunnah, kita juga dianjurkan memperbanyak do'a.
Ada satu do'a yang sangat dianjurkan untuk sering dimohonkan di bulan yang penuh barakah ini yaitu do'a yang tercantum dalam Surat Ali Imron ayat 8 yang berbunyi:

(Mereka berdoa): "Ya Tuhan kami, janganlah Engkau jadikan hati kami condong kepada kesesatan sesudah Engkau beri petunjuk kepada kami, dan karuniakanlah kepada kami rahmat dari sisi Engkau; karena sesungguhnya Engkau-lah Maha Pemberi (karunia)".

Surat Ali Imron (3) ayat 8

Do'a tersebut berisi dua permohonan penting yang sangat dibutuhkan manusia dalam mengarungi kehidupan dunia ini:

1. Permohonan agar dijaga dari kecondongan hati terhadap kesesatan sesudah diberi petunjuk
Orang-orang yang sudah menerima petunjuk dari Allah SWT dan sudah beriman tidak ada jaminan akan terus istiqomah dalam keimanan mereka. Ada saja orang-orang berimana yang kehilangan keyakinan dan iman mereka karena godaan dan ujian di dunia. Orang-orang yang memahami karakteristik dunia ini akan terus memohon ampunan dan berdo'a agar diteguhkan di jalan yang diridhoiNya, antara lain dengan do'a yang tercantum dalam ayat 8 surat Ali Imron di atas.

2. Permohonan agar dikarunia rahmat dari Yang Maha Memberi Karunia.
Rahmat Allah SWT adalah salah satu karunia terpenting yang dibutuhkan manusia. Orang yang saat sakaratul maut mendapatkan rahmat Allah SWT akan mendapatkan 4 keutamaan yaitu:
a. Diterima semua amal sholehnya
b. Diampuni semua dosanya
c. Diselamatkan dari adzab kubur dan siksa neraka
d. Dimasukkan ke dalam surga yang penuh kenikmatan

Dalam hadis Jabir bin Abdillah radhiyallahu’anhu disebutkan sabda Nabi shallallahu alaihi wa sallam, “Tidak ada amalan seorangpun yang bisa memasukkannya ke dalam surga, dan menyelematkannya dari neraka. Tidak juga denganku, kecuali dengan rahmat dari Allah” (HR. Muslim no. 2817).

Semoga bermanfaat

Tidak ada komentar: